[Photos] JAKARTA CREATIVE HUB
Jakarta Creative Hub berlokasi di Gedung Graha Niaga Lantai 1 Thamrin, Jakarta Pusat. Saat memasuki lokasi, tempat ini memberikan kesan menarik dan artistik, sehingga seringkali tempat ini digunakan untuk berfoto-foto. Jakarta Creative Hub merupakan wadah untuk para pemuda yang ingin berwirausaha dan mengembangkan kreativitas mereka. Jakarta Creative Hub ini diresmikan pada Rabu (1/3/2017) oleh ex Gubernur DKI Jakarta, yaitu Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Menurut Leonard Theosabrata, salah satu pendiri industri, mengatakan bahwa JCH ini didirikan dengan tiga konsep, yaitu makerspace, co-office, co-working.
Alasan didirikan JCH ini adalah, karena banyaknya pengusaha muda yang kreatif yang sudah mempunya ide, tetapi sulit atau tidak mempunyai tempat untuk memasarkannya. Disini juga disediakan program entrepreneurship dan craftmanship dengan para pakar sebagai pembimbing atau tutor. Semua warga DKI Jakarta yang memegang KTP dapat menggunakan semua fasilitas yang ada di JCH ini secara gratis. Tidak ada batasan umur, kelas sosial, gender, dll untuk mengembangkan kreatifitas di Jakarta Creative Hub ini.
Komentar